Our Very First Parenting Seminar

Sebelumnya sih Bagol udah pernah (gue paksa) buat ikutan seminar kayak HypnoBirthing. Tapi kali ini gue gak perlu maksa lagi. Tinggal gue bilang aja "Wah padahal banyak mahmud kece lo.". Langsung semangat ngikut! HAHAHA.

Nama seminarnya adalah PEDE BICARA SEKS PADA ANAK. Nah lo! Siapa yang selama ini menganggap tabu hayo? Alhamdulillah gue dibesarkan di keluarga yang tidak menganggap menjelaskan seks itu adalah tabu. Semenjak gue mendapat haid pertama, ibu dan bapak gue yg kebetulan berlatar belakang kesehatan langsung menjelaskan secara privat, santai dan gamblang mengenai struktur alat reproduksi dan bagaimana pembuahan terjadi. Mereka gak peduli gimana shocknya gue saat itu, ujungnya obrolan unik itu ditutup dengan

"PAKE CELANA DALEM BERGEMBOK KALO PERLU!" HAHAHAHA.

Tapi di zaman yg semakin maju ini, dimana media informasi bergelimpangan dimana mana (mayat kaliii hahaha), percaya atau tidak datangnya masa Akil Baligh anak juga semakin awal, pertumbuhan hormonal di tubuh anak juga kian cepat. Apakah kita bisa mencegah atau melarang informasi itu datang ? Mungkin bisa.. pada awalnya. Namun pada akhirnya anak menjadi takut dan menyembunyikan segala sesuatunya dari kita orang tuanya.

Solusinya adalah perbarui gaya pengasuhan kita, dampingi anak dalam segala kondisi dan beri pengertian dan pengetahuan berlandaskan agama.
Lalu satu lagi, waspada. ini nih yg bikin gue sama Bagol syiok banget denger dan tau kenyataan yang ada di lingkungan kita. Waspada sama segala bentuk pelecehan seksual, karena hal tersebut dapat berfek buruk pada kerusakan otak permanen pada seorang anak.
Siapa aja yg harus kita waspadai? Semua orang! Bahkan saudara sendiri (om/tante) jika perlu, guru sekolah, babysitter, teman sekolah, semuanya. Kita gak akan pernah tau apa yang mungkin terjadi. Libatkan diri kita pada pengasuhan penuh. Memangnya yang ditanya pertanggungjawaban sama Tuhan nantinya itu nenek/kakeknya? atau babysitternya?? *JLEB*

Oiya, gue juga tulis semua rangkuman seminar ini di twitternya @NParentAcademy. Jangan lupa follow ya, banyak sharing tentang dunia parentingnya semoga berguna :)

Seminar yang diadakan sama @SuperMomsID dengan pembicara ibu Elly Risman itu pun ditutup dengan kata kata :

Lo yang beranak, elo lah yang tanggung jawab. Kalo ga mau ya jangan beranak.

hehehe.
Jadi pengen ikutan seminar lebih banyak lagi!!! Dunia parenting ini begitu menarik (dan kadang nyeremin :D)

Post a Comment

My Instagram

Made with by OddThemes | Distributed by Gooyaabi Templates